Membuat Form Login Php Mysql

Php dan Mysql adalah bahasa pemrograman dan juga database yang sangat populer dan mungkin yang paling sering digunakan untuk pembuatan sebuah program terutama berbasis web. Untuk mendownload atau menjalankan kedua-nya pada server local atau yang biasa disebut "localhost" bisa dengan xampp,appserv dan lainnya. Disini saya, memakai xampp karena lebih lengkap sudah ada filezilla juga jadi tidak perlu download lagi.
Oke, kali ini saya ingin berbagi tutorial tentang membuat form login dengan php mysql. Walaupun sudah banyak tutorial yang sudah membuat tentang tutorial ini tetapi ini juga saya buat untuk keperluan kedepannya, buat dokumentasi apa yang sudah pernah saya pelajari. Oh iya karena ini masih sederhana, jadi ini disarankan bagi yang newbie aja, bagi yang master jangan di hina ya :p.

  • Saya beranggapan teman-teman sudah punya semua yang dibutuhkan. Langsung saja yang pertama kita buat adalah database, cara membuat database sendiri ada 2 cara(yang saya tau) bisa dengan menulis nama database di bawah create new database nama_database atau pilih tab sql lalu ketik create database nama_database. Misal saya membuat database login, jadi bisa dengan menggunakan cara-cara diatas.
  • Setelah berhasil membuat database, langkah selanjutnya adalah membuat sebuah tabel untuk menampung username dan juga password. Klik pada database yang telah berhasil dibuat tadi, lalu ketik nama tabel beserta jumlah kolom, lalu go.
  • Langkah selanjutnya adalah mengisi field-field tadi, bisa dilihat seperti di gambar. Oh iya untuk field "id" kita pake "AI(auto increment)". Dan jika semua telah selesai kita bisa menyimpan klik tombol save.
  • Berikutnya, klik pada tabel yang telah dibuat tadi, lalu klik insert. Ini adalah untuk mengisi username beserta password, untuk login nanti. Isi seperti digambar, jika sudah lanjutkan dengan klik tombol Go.

  • Jika sudah selesai kita bisa melihat hasilnya, klik pada nama tabel tadi dan data yang kita masukkan tadi akan terlihat.
Untuk tahap database, cukup sampai disitu dan langkah berikutnya adalah tentu membuat form web-nya. Sebelumnya untuk mempermudah pekerjaan sebaiknya gunakan editor, dan saya menggunakan Notepad++ sebagai editornya, selain karena ringan ini juga freeware jadi gratis tanpa perlu di crack :p. Oh iya dikarenakan tiba-tiba ada keperluan lain, untuk tahap lanjutan akan saya buat di postingan berbeda, jadi untuk tahap database cukup sampai disini dulu, untuk part selanjutnya akan saya buat sesegera mungkin :D. Terimakasih, salam blogger :)



0 komentar :

Post a Comment

Gunakan bahasa yang santun ya :)