Dasar-dasar PHP III

Ini merupakan lanjutan dari tutorial dasar-dasar PHP yang pernah saya buat sebelumnya yaitu pada bagian I dan II. Kali ini saya akan membuat lanjutan yaitu sekarang tentang Operator pada PHP.
Seperti yang kita ketahui dalam logika pemrograman dan juga komputer pasti ada operator yang digunakan baik itu untuk keperluan perhitungan atau perhitungan logic seperti or, and dll.

Adapun operator-operator yang ada pada PHP yaitu operator aritmatika, penugasan, perbandingan, increment/decrement, logika dan juga operator array. Berikut saya ingin menunjukkan beberapa fungsi operator yang umum digunakan beserta contoh penggunaannya:
  • Operator Aritmatika
Operator Nama Deskripsi Contoh Hasil
x+y Addition Penjumlahan antara x dan y 1+1 4
x-y Subtraction Pengurangan antara x dan y 4-1 3
x*y Multiplication Perkalian antara x dan y 10*2 20
x/y Division Pembagian antara x dan y 10/2 5
x%y Modulus Sisa dari pembagian x dan y 11%2 1
-x Negation Nilai kebalikan -2
a . b Concatenation Menggabungkan 2 string "Bi" . "La" BiLa
  • Operator Penugasan
Assignment Terjemahan Deskripsi
x = y x = y Operan kiri akan di atur ke ekspresi sebelah kanan
x += y x = x + y Ini menjadi penjumlahan antara x dan y
x -= y x = x - y Ini menjadi pengurangan antara x dan y
x *= y x = x * y Ini menjadi perkalian antara x dan y
x /= y x = x / y Ini menjadi pembagian antara x dan y
x %= y x = x % y Ini menjadi modulus atau sisa pembagian antara x dan y
a .= b x = x . y Ini menjadi penggabungan 2 string antara x dan y
  • Operator Increment/Decrement
Operator Nama Deskripsi
++ x Pre-increment Menaikkan satu nilai x setelah menjalankan x
x ++ Post-increment Menjalankan x, lalu menaikkan satu nilai x
-- x Pre-decrement Menurunkan satu nilai x setelah menjalankan x
x -- Post-decrement Menjalankan x, lalu menurunkan satu nilai x
  • Operator Logika(contoh menggunakan tabel kebenaran 0 dan 1)
Operator Nama Deskripsi Contoh
x and y And Akan bernilai benar jika x dan y sama bernilai benar x=1,y=1
x and y bearti true
x or y Or Akan bernilai benar jika salah satu x atau y ada yang bernilai benar x=1,y=0
x or y bearti true
x xor y Xor Akan bernilai benar jika x atau y benar, tapi bukan keduanya x=1,y=0
x xor y bearti true
x && y And Akan bernilai benar jika x dan y sama bernilai benar x=1,y=0
x && y bearti false
x || y Or Akan bernilai benar jika salah satu x atau y ada yang bernilai benar x=0,y=0
x || y bearti false
! x Not Bernilai benar jika x tidak bernilai benar x=1
!x bearti false atau 0

Sebenarnya masih ada dua lagi yaitu operator array dan perbandingan, namun menurut saya keempat operator diatas paling sering digunakan, bukan bearti kedua operator lain tidak digunakan hanya saja untuk keempat operator diatas yang umum digunakan(CMIIW) :D. Demikian tutorial kali ini tentang dasar-dasar PHP bagian III yang membahas tentang operator pada PHP, semoga dapat dimengerti. Keep coding and keep blogging, salam blogger :).

0 komentar :

Post a Comment

Gunakan bahasa yang santun ya :)