Membuat Aplikasi Hjsplit Sendiri

Iseng-iseng karena lagi buntu ngerjain tugas dan ketidaktersediaan film baru, dari pada bosan akhirnya dipenghujung tahun yang malang ini, saya ingin berbagi aplikasi sederhana yang pernah saya buat dengan Batch file.

Aplikasi ini berfungsi untuk menggabungkan bagian-bagian film yang biasanya dipisah-pisah jika file film tersebut cukup besar atau dengan kata lain aplikasi ini merupakan aplikasi yang berfungsi sama seperti Hjsplit. Aplikasi ini memang sangat sederhana, karena hanya memakai Batch file, namun (mungkin) aplikasi saya ini lebih ringan dibandingkan dengan Hjsplit.

Tutorial Installasi Promox Dengan VMware

Proxmox apa sih itu ? Pertama saya mendengar kata ini adalah ketika salah satu Dosen saya memberikan tugas mengenai cloud computing dengan menggunakan Proxmox. Cloud computing pastinya udah tau kan ? Jika belum silahkan sisihkan beberapa menit untuk membaca tentang cloud computing, bisa melalui http://id.wikipedia.org/wiki/Komputasi_awan atau versi bahasa Inggrisnya di http://en.wikipedia.org/wiki/Cloud_computing.

Oke, back to topic. Pada awalnya saya berpikir jika Proxmox itu adalah sebuah program yang langsung install layaknya sebuah software seperti antivirus dan sebagainya, namun setelah bertapa surfing beberapa waktu, akhirnya saya mulai mengerti tentang apa itu Proxmox, penggunaanya dan beberapa tutorial lainnya. Jadi Proxmox itu adalah sebuah OS yang khusus menangani masalah komputasi awan dan Proxmox juga merupakan bagian dari pengembangan salah satu distro Linux yang terkenal yaitu Debian.

Mengenal Metode AHP

Analytic hierarchy process atau yang biasa disebut AHP saja, merupakan sebuah metode / teknik yang digunakan untuk mengambil suatu keputusan berdasarkan kriteria-kriteria yang ada. Sesuai namanya, AHP juga membuat susunan-susunan mulai dari goal, kriteria dan alternatif secara hirarki.

Apa itu goal, kriteria dan alternatif? Goal sudah pasti adalah tujuan akhir atau dengan kata lain adalah keputusan yang diambil. Alternatif adalah sebuah pilihan-pilihan yang tersedia untuk menjadi sebuah goal. Kriteria sendiri adalah sebuah atau beberapa syarat yang mesti terpenuhi oleh alternatif-alternatif yang ada untuk mendapatkan goal.

Apa Itu Bootstrap?

Bootstarp merupakan framework buatan Twitter yang berfungsi sebagai kerangka kerja Cascading Style Sheets(CSS), jadi Bootstrap sama seperti framework pada umumnya yaitu membantu pekerjaan, dalam hal ini tentunya Bootstrap membantu memberikan kerangka kerja untuk mendesain tampilan CSS dari suatu web.

Framework buatan Twitter ini juga memakai lisensi Apache 2.0 jadi pengguna dapat memakai, mengedit atau penggunaan lainnya secara bebas.

Bagaiamana mendapat Bootstrap dan mulai menggunakannya?

Sebelum mengenal Bootsrap sebaiknya memang diperlukan pengetahuan dasar CSS dan HTML sehingga memudahkan pengguna dalam menggunakan framework Twitter ini.

Ada beberapa versi yang telah dikeluarkan oleh Bootstrap dan saat saya menulis postingan ini saya menggunakan Bootstrap versi 3.0.3. Sebelum menggunakan Bootstrap tentunya kita harus mendownload framework tersebut, dan untuk mendownload silahkan klik disini.

Setelah berhasil mendownload Bootstrap, selanjutnya adalah mengekstrak Bootstarp dan setelah berhasil mengekstrak file tersebut maka akan terdapat 3 folder yaitu css, font dan jquery yang mempunyai fungsi masing-masin didalamnya.


Untuk melihat beberapa contoh dan dokumentasi bisa mengunjungi link berikut. Didalam website tersebut telah terdapat penjelesan lebih lengkap dan juga beberapa contoh sederhana dalam penggunaan Bootstrap. Tertarik menggunakan Bootstrap? :D

Semoga bermanfaat, salam blogger :).

Ngeblog, Penting Ga Sih?

Image by textivia.com
Wah ga terasa juga ini ternyata adalah postingan ke-100 saya untuk blog ini. Sebenarnya saya mempunyai beberapa blog lagi, akan tetapi karena kesibukan kuliah dan sebagainya jadi saya memutuskan hanya akan mengurus blog satu ini.

Oke, seperti judul artikel ini, ngeblog, penting ga sih ? Yah, namanya pertanyaan seperti ini tentu saja setiap orang punya pendapatnya masing-masing. Saya sendiri telah mengenal dan mulai ngeblog itu saat masih duduk dikelas 1 Sekolah Menengah Kejuruan(SMK) yaitu pada tahun 2008an. Dan bearti sampai sekarang sudah 5 tahuanan saya ngeblog dan mengapa saya masih tetap ngeblog ? Jawaban saya untuk saat ini sederhana, karena saya hanya ingin berbagi tulisan yang mungkin saja bermanfaat bagi orang yang lagi mencari sesuatu baik itu tutorial maupun informasi lainnya.

Membuat Background Dan Menu Pada Strawberry Prolog

Kebetulan lagi ada praktikum yang membahas tentang pembuatan game sederhana menggunakan Stawberry Prolog dan juga untuk ujian harus membuat game sederhana dengan menggunakan strawberry prolog ini, jadi mau tidak mau harus PDKT-an sama si strawberry ini.

Tetapi ternyata setelah mencari-cari informasi kesana kemari, akhirnya saya tidak menemukan banyak tutorial mengenai si strawberry ini, jadi akhirnya saya hanya mempelajari secara manual dari beberapa contoh game yang ada pada strawberry prolog(oh iya di dalam strawberry prolog ada beberapa game yang bisa digunakan untuk modif).

Saya kemarin masih mencoba membuat tampilan awal dari rancangan game yang ingin saya buat, yaitu ingin membuat background serta menu pada game. Saya coba googling dan ternyata saya belum ketemu dan dari itu siapa tau ada teman-teman yang mencari cara memasang atau membuat background pada strawberry prolog bisa terbantu dengan tutorial ga penting ini.

CRUD Pada PHP

CRUD(Create Read Update Delete) merupakan salah satu komponen penting dalam pemrograman PHP dan bila diartikan dalam bahasa Indonesia adalah membuat, membaca, memperbaharui dan menghapus. CRUD sendiri sangat sering digunakan untuk pembuatan website dengan menggunakan database semisal Mysql, MongoDb dan database lainya yang support dengan PHP.

Kali ini saya membuat sebuah tutorial CRUD pada PHP dan menggunakan Mysql sebagai databasenya, dan juga program ini masih bersifat sederhana yaitu memasukkan nama-nama personil Slank kedalam database yang masih kosong dan bisa dilihat, perbaharui dan hapus tentunya.
Pertama buat sebuah database, asumsikan saja dengan nama "tutorial" tanpa tanda kutip. Lalu buat juga tabel didalam database tutorial tadi dengan nama "slank" tanpa tanda kutipdan isi seperti pada screenshot berikut:

Cookie Pada PHP

Apa itu cookie? walaupun namanya berhubungan dengan kue tapi ini bukan membahas tentang kuliner dan segala macam jenis kue-kue lainnya :D. Cookie biasa terdapat dalam browser misal Chrome, Firefox dan browser lainnya.

Jika kita sering mengakases sebuah halaman maka otomatis cookie juga akan kita kirim keserver halaman yang sedang kita akases atau dengan kata lain menyimpan data-data kita dan ini juga yang sering dimanfaatkan oleh penyusup untuk membobol sebuah akun website dengan memanfaatkan cookie.

Upload File Dengan PHP

Upload, pasti kata ini sudah sering didengar bahkan mungkin sudah sering melakukan upload file. Upload adalah lawan dari download, kalau download itu untuk mengambil file dari sistem, upload adalah untuk memberikan atau mengirim file ke sistem. Contoh yang palin sering adalah seperti kita mengganti avatar atau foto profil kita di jejaring sosial seperti facebook atau twitter. Tetapi upload itu sebenarnya bukan hanya untuk file yang bertipe gambar seperti gif, jpeg, png dan lainnya, melainkan bisa juga untuk ekstensi atau format selain gambar misal exe, pdf dan lainnya.

Perlu diingat bahwa kecepatan mengupload sebuah file itu tergantung dari koneksi dan juga besar dari file yang kita upload seperti yang berlaku pada download juga, tetapi karena ini bersifat server lokal jadi tidak akan memakan banyak waktu walaupun file yang kita upload ukurannya besar.

Include Pada PHP

Include mempunyai fungsi untuk memanggil sebuah file yang terpisah sehingga bisa dieksekusi secara bersamaan dengan halaman yang kita inginkan. Sebenarnya ada 4 jenis dari pemanggilan pada PHP yaitu include, include_once, require, require_once tetapi yang umum digunakan adalah include dan require. Tapi kali ini saya hanya memberikan bagaiamana cara penggunaan include pada PHP.

Disini kita akan membuat 2 buah file yaitu file utama dan juga file yang akan di-include atau yang akan ditampilkan pada file utama.

Get Dan Post Pada PHP

Get dan Post sebenarnya mempunyai fungsi yang sama yaitu untuk mengirimkan variabel ke halaman lainnya, dan secara sekilas tidak ada terlihat perbedaan antara keduanya.
Dan sebenarnya perbedaannya itu sangat sederhana misal untuk membuat suatu form yang membutuhkan login untuk lebih aman kita dapat menggunakan Post. Berikut beberapa perbedaan dari Get dan Post:

Function Pada PHP

Functioin atau bila diartikan fungsi biasanya atau sering dipakai dalam PHP atau juga dalam bahasa pemrograman tingkat tinggi lainnya, misalnya Java. Kali ini saya akan membuat tutorial tentang function pada PHP.
Pertama yang harus diperhatikan untuk membuat sebuah fungsi pada PHP, dalam hal penamaan dari fungsi tadi tidak boleh diawali dengan angka, tetapi boleh menggunakan huruf atau underscore.
Fungi pada PHP dikenal ada dua yaitu fungsi dengan menambahkan parameter dan fungsi mengembalikan nilai.

Looping Pada PHP

Looping atau perulangan adalah salah satu komponen penting dalam bahasa pemrograman termasuk PHP. Pada dasarnya perulangan atau looping pada PHP ada 2 cara yaitu dengan menggunakan for dan juga while.
Perulangan berfungsi untuk efisiensi dalam penggunaan data, misal kita ingin membuat output berupa angka dari mulai 1 sampai 1000 kita bisa sangat mudah membuat output dibanding dengan membuat manual, itu salah satu contoh kegunaan sederhana perulangan.

Sorting Array Pada PHP

Sorting atau pengurutan meruapakan salah satu bagian penting dalam pemrograman PHP tentu, karena ini akan mengurutkan data dalam pencarian misalnya. Sebelumnya saya telah membuat tutorial array pada PHP dan ini merupakan tutorial untuk pengurutan atau sorting array pada PHP.
Ada 6 sorting pada PHP, yaitu sort, rsort, asort, ksort, arsort dan krsort. Tentu keenam jenis sorting ini memiliki fungsi yang sama yaitu itu untuk pengurutan hanya beda mengurutkan berdasarkan apa, misal dalam pencarian di situs jual beli dalam daftar harga ada berdasarkan merk atau juga bisa harga dari yang termurah ke mahal.

Array Multidimensi Pada PHP

Jika sebelumnya saya telah membuat array pada PHP kali ini adalah lanjutan dari tutorial sebelumnya itu. Pada artikel sebelumnya saya baru menjelaskan tentang array indexted dan juga array asosiatif dan kali ini adalah tentang array multidimensi.
Array multidimensi disebut juga dengan array dalam array(yo dawg :D),mengapa demikian? karena didalam array tadi akan ada array lainnya.
Cara kerja array ini sama dengan matriks yaitu dengan kolom dan baris dan seperti biasa array ini dimulai dengan 0 dan dilanjutkan seperti biasanya.

Array Pada PHP

Array atau bahasa Indonesia diartikan Larik adalah variabel yang bisa menampung lebih dari 1 nilai, misalkan jika kita membuat sebuah variabel biasanya membuat dengan nama variabel dan isi variabel secara manual, maka jika menggunakan array kita hanya perlu membuat sekali dan jika nilai tadi diperlukan bisa dilakukan pemanggilan array. Array mempunyai 3 jenis yaitu array di index(dengan penomoran),asoasiatif dan juga multidimensi. 
Oh iya ini masih lanjutan dari tutorial PHP yang ada pada blog saya ini. Array juga seperti halnya percabangan juga ada di bahasa pemrograman lain misalnya saja pascal, dan semua konsep juga sama yaitu melakukan efisiensi penulisan program hanya sedikit berbeda untuk penulisan kode saja.

Switch Case Pada PHP

Kembali lagi tengah malam yang tenang untuk melanjutkan tutorial tentang PHP pada blog ini :D. Mungkin bagi para pengunjung yang melihat blog ini pasti menilai tutorial PHP ini masih awam sekali. Emang iya sih karena untuk saat ini masih itu yang bisa saya buat tutorial tentang PHP tentunya untuk dokumentasi seperti biasa :).
Tapi yasudahlah ini kan blog saya :p. Kali ini saya akan melanjutkan tentang tutorial PHP tentang percabangan, jika sebelumnya saya membuat tutorial if else pada PHP, maka kali ini saya akan membuat tutorial tentang swith case pada PHP. Oke langsung saja saya akan memaparkan bentuk umum dan juga contoh serta sedikit penjelasannya.

If-Else Pada PHP

Malam-malam seperti biasa belum bisa tidur dan setelah terkumpul niat akhirnya saya ingin melanjuti tutorial PHP dasar pada blog ini. Artikel ini adalah kelanjutan dari dasar-dasar PHP dan seperti biasa saya ingin mendokumentasikan dalam bentuk tulisan pada blog ini.
Kali ini saya akan membahas tentang percabangan dan sebenarnya ini pasti sudah dimiliki semua bahasa pemrograman bukan hanya PHP saja dan tentu saja konsep dasar dari semua percabangan sama cuma beda-beda tipis dalam penulisan misalnya.
Kali ini saya ingin membahas tentang percabangan yaitu If-Else Pada PHP. Sebenarnya masih ada switch tapi itu akan saya bahas pada artikel berikutnya.

Dasar-dasar PHP III

Ini merupakan lanjutan dari tutorial dasar-dasar PHP yang pernah saya buat sebelumnya yaitu pada bagian I dan II. Kali ini saya akan membuat lanjutan yaitu sekarang tentang Operator pada PHP.
Seperti yang kita ketahui dalam logika pemrograman dan juga komputer pasti ada operator yang digunakan baik itu untuk keperluan perhitungan atau perhitungan logic seperti or, and dll.

Adapun operator-operator yang ada pada PHP yaitu operator aritmatika, penugasan, perbandingan, increment/decrement, logika dan juga operator array. Berikut saya ingin menunjukkan beberapa fungsi operator yang umum digunakan beserta contoh penggunaannya:

Dasar-dasar PHP II

Ini adalah sambungan dari tutorial sebelumnya tentang dasar-dasar PHP. Kali ini saya ingin membahas tentang variabel pada PHP. Sebelum mulai dengan contoh sebaiknya untuk terlebih dahulu mengetahui apa itu variabel dan juga persyaratan bagiamana variabel bisa di buat pada PHP.
Persyaratan untuk membuat variabel pada PHP yaitu dimulai dengan $(string), variabele juga case sensitive yang bearti membedakan huruf kecil dan huruf besar, variabel juga harus alpha-numeric dan underscores.

Dasar-dasar PHP

Sebelumnya saya menganjurkan teman-teman untuk mengetahui apa itu PHP, silahkan googling karena saya tidak membuat artikel yang membahas tentang itu hehehe.
Ini adalah materi usang dan amat sangat classic, tapi cuma ingin berbagi aja kepada teman-teman yang baru mulai belajar PHP, sama saya juga baru belajar dan baru mulai untuk memperdalam jadi saya ingin membuat tutorial sekaligus dokumentasi dan artikel ini akan bersambung-sambung di karenakan saya ingin membuat tutorial dari mencetak sampai yang lebih jauh lagi yang bisa saya bagi tentunya.

Oh iya sebelum membuat tentu sudah tau kan apa-apa saja yang diperlukan untuk menjalankan file PHP? kita butuh web server lokal seperti xampp,appserv dan lainnya. Silahkan untuk memenuhi persyaratan itu terlebih dahulu untuk memulainya :p

Mengenal Augmented Reality(AR)

Images by techvert.com
Apa yang terlintas di benak teman-teman bila mendengar kata AR(Augmented Reality) ? atau mungkin masih sedikit asing dengan kata-kata ini?
AR  adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata(wikipedia). Yang bearti adalah teknologi ini mentranslate dari benda dua dimensi berupa gambar dan mewujudkannya menjadi seperti nyata.

AR sendiri sebenarnya adalah teknologi lama yang di kenalakan pertama kali oleh Morton Heilig pada tahun 1950an. Namun akhir-akhir ini teknologi ini semakin menjadi buah bibir dikarenakan teknologi ini juga dikatakan sebagai teknologi masa depan(keren ya :D).

Lagu Inspiratif Anak Dan Ortu Versi KD

Lagi ga ada aktifitas mending nulis lagi :D. Kali ini saya ingin berbagi lagu inspiratif anak dan orang tua tentunya versi KD(kemajuan-diri) yaitu blog ini dan tentu ini versi saya sebagai penulisnya :D.
Sebenarnya lumayan banyak lagu-lagu yang menceritakan tentang antara anak dan orang tuanya, tapi saya menyukai 3 lagu yang menurut saya inspiratif dan tentu lagunya juga keren.

  1. Father and Son - Cat Stevens

  2. Ini sebenarnya lagu lama, dari video clip-nya juga kelihatan tempoe doeloe :D video clip-nya juga sangat simple dan ga lebay, yang pasti lagu ini sangat enak di dengar, liriknya bercerita tentang bapak-nya yang dulu seperti anak-nya sekarang dan memberikan pesan bagaimana dia menjalaninya, inspiratif :).



  3. Ibu - Iwan Fals

  4. Kalau ini musisi legenda dari Indonesia, lagu ini juga bagus tapi sayang video clip-nya belum pernah di buat sampai sekarang(CMIIW). Bercerita tentang perjuangan seorang Ibu yang rela bekerja keras untuk anak-anaknya, sangat menginspiratif sekali perjuangan seorang Ibu :).

  5. Ayah - Seventeen

  6. Ini salah satu lagu terbaru dari band Indonesia yaitu Seventeen, lagu ini bercerita tentang seorang bapak atau ayah, tetapi kali ini bercerita tentang anak perempuan dan kenapa dari sekian banyak lagu ini menjadi salah satu favorit saya? karena video clip yang sangat menyentuh menurut saya dan lagu-nya juga sangat menyentuh, coba lihat sendiri saja hehe.
Itu adalah lagu-lagu inspiratif anak dan orang tua menurut versi saya, masih banyak sih sebenarnya tetapi yang akhir-akhir ini sering saya dengar adalah lagu ini kalau lagu lain jarang hehe. keep calm and love your parents, salam blogger :).

Go Blog!

images by kemajuan-diri.blogspot.com
Akhir-akhir ini lagi semangat buat aktif ngeblog lagi, tapi pas awal sih emang traffic naik tinggi dan banyak pengunjung, tapi 2 hari belakangan malah turun lagi ~.~. Tentunya untuk sebuah blog visitor itu sangat penting karena selain menambah nilai blog kita, tentu lebih mudah terdeteksi sama mbah google.
Banyak cara sebenarnya untuk menaikkan pengunjung ke blog kita, misal saja blogwalking atau kita jalan-jalan ke blog orang lain lalu mengirim pesan dan meninggalkan link kita berharap untuk adanya kunjungan balik dari blog yang telah kita kunjungi tadi.
Tetapi untuk blogwalking sendiri, saya sangat jarang melakukan itu karena apa ya? karena malas sih tapi bukan bearti saya sombong dan tidak ingin saling sapa kepada sesama blogger, hanya saja saya tidak terlalu peduli dengan traffic. Bagi saya, blog ini yang terpenting, bisa berbagi apa yang bisa saya bagi dan dengan blog ini bisa memberi informasi yang berguna bagi yang baca, kalau ga berguna ya tinggal close aja itu aja kok repot :D.

Mengenal Open Source

images by wikipedia.org
Open Source, kata ini pertama kali saya dengar waktu SMK(Sekolah Menengah Kejuruan) dan waktu itu awal saya mengenal salah satu produk open source adalah distro linux. Saya juga pernah membuat artikel mengenal distro linux, tapi open source itu sebenarnya bukan hanya untuk OS(Operating System). Dalam dunia website terutama CMS(Content Managment System) juga ada yang open source, sebut saja seperti yang terkenal joomla, drupal dan lainnya.
Salah satu kelebihan dari open source sendiri adalah bisa untuk kita kembangkan dan kita pakai sesuai keinginan kita, karena lisensi yang bebas dari produk-produk open source itu sendiri.
Contoh sederhana pengembangan ini adalah pembuatan website dengan menggunakan joomla, kita bisa mengoprek dan mengganti tampilan serta kode yang ada di dalam joomla tadi tanpa perlu khawatir mendapat tentangan dari perusahaan joomla tadi, karena seperti penjelesan diatas tadi, ini sudah bebas. Enak kan?
Atau kita menggunakan OS linux Ubuntu, semua program kita mulai dari OS-nya, aplikasi office, browsing dan lainnya itu bisa kita dapatkan gratis, tidak seperti produk Microsoft tentunya.

Mengenal Gelar Atau Sertifikasi Cisco CCNA

Cisco dalam dunia IT khususnya jaringan pasti pernah dan mungkin pernah mengikuti beberapa modul untuk pembelajaran. Cisco adalah perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi dan jaringan yang berasal dari California, US. Kali ini saya tidak membahas mengenai perusahaannya tetapi akan membahas gelar atau sertifikasi dari Cisco.
Sebelum membahas gelar atau sertifikasi dari Cisco, mari yuk lihat pada gambar berikut:

Merancang Layout Web Dengan HTML & CSS

Setelah mengumpulkan niat sedalam-dalamnya dan atas berkat rahmat Tuhan YME, akhirnya saya berinisiatif membuat kembali tutorial :D. Kali ini saya ingin berbagi tutorial klasik yang sudah banyak dibahas sebenarnya, namun jika ada yang mampir atau nyasar di blog saya ini, semoga bagi yang udah master kasih masukan dan bagi yang ingin belajar bisa dapat di pahami tutorial ini :).
Oke langsung saja, apa itu HTML? apa itu CSS? silahkan cari definisi bisa dari buku atau dari goole lah lebih gampang :D. Oke, sebelumnya siapkan dulu editornya, sebaiknya gunakan Notepad++ selain ringan ini juga freeware alias gratis dan bebas untuk komersil.

Membuat Koneksi Php & Mysql

Php dan Mysql adalah komponen yang sangat umum digunakan untuk membuat suatu website, dimana Php berguna sebagai penghubung atau interface, sedangkan Mysql sendiri sebagai database atau penampung data yang dihasilkan melalui Php tadi.
Kali ini saya ingin sedikit berbagi tutorial Php dan Mysql, kenapa sedikit? karena ilmu saya juga masih sedikit, hanya untuk berbagi ilmu dan siapa tau berguna bagi orang lain dan juga sebagai dokumentasi juga.
Sebelum membuat sebaiknya gunakan editor untuk mempermudah pengerjaan dari program yang akan kita kerjakan. Saya menggunakan Notepad++ sebagai editor ini sangat simple dan yang jelas gratis atau freeware. Sebenarnya masih banyak editor lainnya, namun yang familiar dan recomended menurut saya sendiri adalah dengan menggunakan Notepad++ ini. Jadi kalau urusan editor kembali lagi sesuai kebutuhan dan kesesuaian dalam penggunaan. Berikut adalah script untuk menghubung atau koneksi Php dan Mysql:

Membuat Form Login Php Mysql Part II

Ini merupakan sambungan dari artikel sebelumnya bisa di cek disini. Di artikel atau  tutorial sebelumnya tentang membuat form login php mysql, telah membahas database yang akan digunakan dan juga cara pembuatan database beserta tabel.
Untuk membuat form login ketiklah sintaks berikut:
  • Untuk melihat lebih jelas, klik pada gambar. Dan simpan file ini dengan nama "coba.php" tanpa tanda kutip ya :D. Oh iya simpan file ini dalam folder dalam xampp\htdocs\folder\nama_file. Jadi untuk menjalankannya ketik di browser, localhost/folder/coba.php.

Membuat Form Login Php Mysql

Php dan Mysql adalah bahasa pemrograman dan juga database yang sangat populer dan mungkin yang paling sering digunakan untuk pembuatan sebuah program terutama berbasis web. Untuk mendownload atau menjalankan kedua-nya pada server local atau yang biasa disebut "localhost" bisa dengan xampp,appserv dan lainnya. Disini saya, memakai xampp karena lebih lengkap sudah ada filezilla juga jadi tidak perlu download lagi.
Oke, kali ini saya ingin berbagi tutorial tentang membuat form login dengan php mysql. Walaupun sudah banyak tutorial yang sudah membuat tentang tutorial ini tetapi ini juga saya buat untuk keperluan kedepannya, buat dokumentasi apa yang sudah pernah saya pelajari. Oh iya karena ini masih sederhana, jadi ini disarankan bagi yang newbie aja, bagi yang master jangan di hina ya :p.

Mengenal Web 1.0, 2.0, 3.0


Seiring zaman, perkembangan website kini semakin maju dan semakin vital. Jika manusia punya teori tentang evolusi manusia yang di tuturkan oleh Darwin, walaupun masih banyak yang menjadi kontroversial, di dunia website pun ada banyak terjadi evolusi, namun ini lebih bisa di pertanggung jawabkan teorinya, karena berdasarkan sejarah beberapa tahun silam :D.
Untuk mengetahui tentang sejarah website sendiri, saya sudah pernah buat sebelumnya, jika berkenan silahkan di baca disini. Website sendiri terdiri dari web 1.0, web 2.0 dan web 3.0 secara umum sampai sekarang ini. Untuk lebih memahami bisa melihat gambar diatas.
Untuk detail atau lebih lengkap, saya akan coba memaparkan, seperti dibawah ini:
  • Web 1.0, ini adalah versi pertama kali website muncul dan tentu saja fitur nya tidak secanggih seperti sekarang ini, ciri-ciri dari website versi pertama ini biasanya sangat monoton dan belum terlalu menarik dan untuk melakukan komunakasi antara pembaca dan pemilik web hanya bersifat satu arah saja, karena secara umum sifat dari web ini adalah "read".

Sejarah Website

Website, tentu bagi pengguna internet ini adalah hal yang pasti sudah pernah di dengar. Dan jika ditanya apa itu website, belum tentu semua orang bisa menjelaskan, apa itu website. Sebelum menelisik lebih lanjut tentang sejarah website itu sendiri, alangkah lebih baik untuk tau definisinya. Website bisa di definisikan sebagai halaman online yang bisa atau sudah di upload di hosting atau server terntu dengan berisikan konten-konten beruapa informasi dan lainnya. Selagi ada internet dan tidak di blok tentu saja bisa di akses dimana pun kita berada. Namun ada juga website lokal yang hanya bisa terhubung di jaringan lokal, biasa untuk belajar web kita harus menginstall server lokal terlebih dahulu.

Website pertama kali ditemukan oleh Sir Timothy John ¨Tim¨ Berners-Lee, situs web yang pertama kali terhubung ke jaringan tahun 1991. Tujuan dari Tim ketika merancang web adalah untuk tukar menukar informasi, dan lebih update terhadap informasi sesama peneliti di tempat kerja. 30 April 1993, tempat kerja Tim, CERN diumumkan bahwa WWW(world wide web) bisa digunakan gratis oleh publik. Web biasanya terdapat pada sebuah domain atau subdomain, yang berada pada WWW di Internet. HTTP adalah protokol yang ada pada internet dimana fungsinya adalah untuk menyampaikan infromasi dari server dan ditampilkan kepada orang yang meminta melalui web browser, seperti Mozilla Firefox, Google Chroome dan lainnya.

Website biasanya dibuat oleh individu atau perseorangan maupun sebuah tim, dan isi dari website itu sendiri biasanya adalaha berhubungan dengan sang pemilik web tersebut. Misal sebuah perusahaan untuk mengenalkan produknya bisa menggunakan sebuah website, sebagai media. Website sendiri perlu sebuah server untuk menjalankannya, dan server web tersebut tentu sudah dilengkapi oleh software khusus. Untuk server web yang paling populer dan banyak digunakan adalah Apache dan juga IIS. 

Mengenal Perintah Dasar DOS

Mungkin ini pembahasan yang sangat classic, karena pertama perintah DOS jarang digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan kedua tentunya karena OS ini sudah tidak lagi di pakai untuk keperluan sehari-hari.
Tapi ini hanya sekedar sharing, barang kali ada teman-teman yang sekedar ingin tau atau memang lagi belajar.
Perintah DOS sendiri terdiri dari 2 jenis, yaitu Internal dan Eksternal. Yang dimaksud dengan perintah Internal adalah perintah yang saat booting sudah bisa langsung di pakai atau dijalankan, sementara perintah Eksternal membutuhkan pihak ketiga untuk menjalankan perintah atau mengeksekusinya.
Untuk belajar perintah DOS, kita tidak perlu menginstall MS. DOS karena OS ini juga sudah hampir punah :D. Untuk itu kita bisa menggunakan layanan CMD pada windows, cara masuk CMD silahkan cari tau sendiri :p.

Aplikasi Android Menghitung Bangun Ruang


Semester ini Softskill atau lebih sering di kenal dengan istilah pembelajaran mandiri diberi tugas yaitu membuat aplikasi Android, AR(augmented reality) atau bisa juga membuat CD interaktif atau aplikasi modul seperti E-book.
Untuk kesempatan kali ini kelompok kami membuat aplikasi 'Android', dikarenakan perkembangan mobile yang sangat cepat sehingga media ini bisa digunakan sebagai media pembelajaran dengan cara pembuatan program, yaitu Menghitung Bangun Ruang. mungkin bagi sebagian orang pembelajaran melalui buku biasa sangat membosankan sehingga malas untuk mempelajari, dengan perkembangan teknologi salah atu fitur yang bisa dimanfaatkan sebagai media pembelajaran yaitu seperti aplikasi-aplikasi, baik itu desktop/mobile.
Aplikasi ini dirancang untuk menghitung bangun ruang dengan cepat dan memudahkan user untuk menjadikan matematika tidak lagi menjadi hal yang sulit, namun yang perlu di ingat aplikasi ini hanya membantu dengan input dan output, jadi untuk rumus dan lainnya sebaikknya mempelajari lagi.

Harta Yang Paling Berharga "Keluarga"

Bagi teman-teman yang berumuran sekitar 20an mungkin pasti tau tentang serial televisi dulu yang berjudul "Keluarga Cemara", jika teman-t eman tau atau pernah menonton itu, masa kecil kalian pasti menyenangkan :D. Tapi saya disini bukan ingin membahas tentang film itu, tetapi hanya ingin menyangkutkan tentang lirik OST dari film tadi, "harta yang paling berharga adalah keluarga, istana yang paling berharga adalah keluarga". Lirik yang amat sangat sederhana tetapi memiliki arti yang sangat wah bagi saya. Memang tidak mungkin kita hidup di dunia ini tanpa harta materi, tetapi jika kita memiliki berlimpah-limpah harta dan kita tidak memiliki "harta" yang sesungguhnya, maka materi yang berlimpah itu pasti akan hambar. Bayangkan dengan kehidupan keluarga yang harmonis dan mungkin tidak terlalu banyak memiliki materi pasti akan lebih menyenangkan dibanding keluarga yang tidak harmonis tetapi memiliki materi yang berlimpah.